PENERAPAN 3M PADA ANAK DI MASA PANDEMI COVID-19

  • Lina Mahayati
  • Retty Nirmalasari santiasari STIKes William Booth Surabaya
  • Budi Artini STIKes William Booth Surabaya
  • Veronica Laura Yosky T. STIKes William Booth Surabaya
Keywords: Anak-Anak Usia 6 -10 tahun, Covid-19, 3M

Abstract

Covid-19 merupakan penyakit yang menyerang sistem pernapasan yang disebabkan oleh severe acute respiratory syndrome coronavirus 2 (SARS-CoV-2) yang menyerang seluruh lapisan masyarakat termasuk anak-anak. Upaya pengendalian pandemi COVID-19 yang dapat dilakukan adalah 3M (Mencuci tangan, Memakai, melepas, dan membuang masker, dan Menjaga jarak). Anak-anak usia dini baik pra sekolah maupun usia sekolah dasar merupakan sasaran utama yang mendapat perhatikan khusus dalam penerapan hidup sehat. Hal ini dikarenakan anak-anak sangat aktif beraktifitas bersama teman-teman dan sering mengabaikan kebersihan tangan. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah untuk memberikan pengetahuan kepada anak-anak usia 6 -10 tahun tentang 3M (Memakai masker, Mencuci tangan, dan Menjaga jarak), yang dapat mengurangi kejadian infeksi virus Covid-19 pada anak-anak. Metode yang digunakan pada kegiatan pengabdian ini adalah penyuluhan kesehatan melalui webinar tentang pelaksanaan 3M.  Sebanyak 20 anak usia 6 – 10 tahun terlibat dalam kegiatan ini.  Hasil kegiatan pengabdian ini didapatkan bahwa pengetahuan anak-anak usia 6 – 10 tahun meningkat yaitu : (1) pengetahuan tentang mencuci tangan dari 12 responden kategori baik menjadi sangat baik yaitu 15 responden, (2) pengetahuan cara memakai, melepas dan membuang masker sebagian besar katogeri kurang yaitu 13 responden menjadi sangat baik yaitu 17 responden, (3) pengetahuan menjaga jarak kategori kurang dan baik masing masing 10 responden menjadi sangat baik yaitu 20 responden. Kesimpulan dari kegiatan ini adalah perlu dilakukan penyuluhan kesehatan secara berkala sehingga penyebaran virus Covid-19 pada anak-anak dapat berkurang.

Published
2021-06-29
How to Cite
Mahayati, L., santiasari, R., Artini, B., & Yosky T., V. (2021). PENERAPAN 3M PADA ANAK DI MASA PANDEMI COVID-19. Jurnal Pengabdian Masyarakat, 2(1), 23-28. https://doi.org/10.47560/pengabmas.v2i1.280