PENGARUH ABDOMINAL STRETCHING EXERCISE TERHADAP INTENSITAS NYERI MENSTRUASI (DISMENOREA) PADA REMAJA PUTRI DI SMA KARTIKA IV SURABAYA

  • Intiyaswati Intiyaswati STIKES William Booth
  • Dianita Primihastuti STIKes William Booth Surabaya
Keywords: Abdominal Stretching Exercise, Nyeri Menstruasi (dismenorea)

Abstract

Pendahuluan : Pada remaja putri, terjadi pertumbuhan fisik yang termasuk didalamnya adalah pertumbuhan organ reproduksi yang diawali dengan datangnya menstruasi. Seringkali remaja mengeluhkan gangguan menstruasi yaitu nyeri menstruasi (dismenorea). Dismenorea dapat mengganggu aktivitas remaja dan secara tidak langsung dapat mengganggu kualitas hidupnya apabila tidak ditangani. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui adakah pengaruh abdominal stretching exercise terhadap nyeri menstruasi (dismenorea) pada remaja putri di SMA Kartika Surabaya tahun 2024. Metode : Rancangan penelitian yang digunakan adalah pre eksperimen one group pretest posttest design. Populasi dalam penelitian ini adalah semua remaja putri di SMA Kartika Surabaya Tahun 2024  yang mengalami nyeri menstruasi sejumlah 23 orang dengan teknik accidental sampling  diperoleh sampel 18 orang. Instrumen yang digunakan adalah lembar observasi berupa Numeric Rating Scale (NRS).. Hasil : Hasil penelitian menunjukkan sebelum melakukan abdominal stretching exercise sebagian besar (72,2%) mengalami intensitas nyeri menstruasi (dismenorea) ringan dan setelahnya mengalami penurunan menjadi setengahnya (50%) mempunyai tingkat nyeri ringan. Uji statistik menggunakan uji Wilcoxon diperoleh bahwa p value 0,001 < α (0,05).. Diskusi : Adanya pengaruh abdominal stretching exercise terhadap intensitas nyeri menstruasi (dismenorea). Berdasarkan hasil penelitian diharapkan responden dapat mengaplikasikan abdominal stretching exercise sebagai alternatif penanganan non farmakologi dari nyeri menstruasi (dismenorea).

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2024-06-26
How to Cite
Intiyaswati, I., & Primihastuti, D. (2024). PENGARUH ABDOMINAL STRETCHING EXERCISE TERHADAP INTENSITAS NYERI MENSTRUASI (DISMENOREA) PADA REMAJA PUTRI DI SMA KARTIKA IV SURABAYA. Jurnal Kebidanan, 13(1), 42-47. https://doi.org/10.47560/keb.v13i1.598

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>